
Cara Jadi Content Creator
Hi Creators / Content Creator!
Menjadi seorang content creator terdengar seperti profesi yang mudah, padahal perlu seabrek kemampuan untuk menjadikan konten yang dibuat sukses dengan peminat dan penonton yang banyak. Profesi content creator memang banyak dipilih oleh masyarakat akhir-akhir ini, gambaran kehidupan yang sempurna dengan kemewahan, pertemanan yang luas menjadi privilege seorang content creator yang membuat banyak orang ingin merasakannya.
Dalam realitanya banyak kasus seseorang yang tidak berhasil menjadi content creator dan mengubur mimpinya untuk sukses lewat jalan tersebut. Namun masyarakat lebih banyak melihat peluang kesuksesan dalam profesi tersebut sehingga terkadang ada beberapa yang terkesan buru-buru dalam menekuni bidang tersebut dan membuat konten-konten tanpa pendalaman dan riset tertentu.
Menjadi seorang content creator bukanlah pekerjaan yang gampang, sebelum masuk dalam industri tersebut kamu perlu melihat peluang yang bisa kamu kerjakan, kamu juga perlu membuat konten- konten berkualitas, menarik minat penonton dan masih banyak lagi, memilih untuk menjadi content creator seringkali digunakan sebagai alternatif mencari ketenaran sehingga tidak sedikit yang membuat sensasi atau konten sampah demi viral, jika ingin membangun karir di dunia content creator jangan pernah lakukan hal itu, selain membangun image buruk kemungkinan kamu juga hanya akan terkenal sesaat saja.
Menjadi content creator memerlukan skill khusus untuk mendorong kesuksesan dalam mendalami profesi ini. Beberapa skill tersebut akan dijabarkan dengan gamblang dibawah ini, simak ulasannya sampai habis ya.
Kemampuan Riset
Menjadi content creator sukses harus mampu melakukan riset, terutama terhadap fokus informasi yang akan dibuat. Jika kamu ingin menjadi content creator dalam bidang kuliner, pastikan untuk mencari informasi khusus mengenai kuliner yang akan kamu bahas.
Bagian ini bisa menjadi nilai positif karena kamu bukan hanya mereview makanan namun juga memberikan informasi akurat mengenai jenis makanan tersebut sehingga bisa memberi tambahan wawasan bagi pengikutmu.
Copywriting
Istilah copywriting pastinya sudah tak asing lagi, bagi kamu yang tertarik untuk menjadi content creator kamu perlu mengetahui teknik dasar copywriting untuk mempermudah membuat kalimat promosi, tulisan umum, dan juga script. Dengan keahlian ini kamu bisa membuat materi yang kamu sampaikan lebih berbobot dan tidak bertele-tele.
Memiliki skill copywriting menjadi salah satu aspek penting sebelum kamu memutuskan menjadi seorang content creator. Skill ini sangat berguna bagi keberlangsungan sesuatu yang sedang kamu bangun, jika kamu berhasil menyampaikan informasi dalam konten yang kamu sebarkan, orang-orang akan lebih mudah memahami isi dari konten yang kamu sampaikan.
Fotografi dan Videografi
Sebagai seorang content creator, bisa membuat foto dan video yang bagus adalah skill wajib yang harus dimiliki. Kamu tidak bisa serampangan dalam mengambil foto karena akan menghasilkan gambar tidak menarik dan masyarakat menjadi kurang tertarik terhadap konten tersebut, begitu juga dalam pembuatan video, kamu harus mengetahui cara membuat video yang jernih, stabil, dan penyertaan suara yang bagus.

Set Up Peralatan Videografi
Dengan foto dan video yang menarik kamu dapat mendorong masyarakat untuk mengikuti kamu, sehingga turut membuka peluang kesuksesan, sebetulnya kamu bisa meminta bantuan atau menggaji orang lain untuk membuat foto dan video estetik namun kamu juga memerlukan biaya yang lebih banyak.
Jika kamu seorang pemula sebaiknya kamu belajar secara mandiri terlebih dahulu dalam mengambil angle foto atau video, mengatur pencahayaan, memilih tempat, dan sebagainya.
Editing
Skill lain yang tak kalah pentingnya adalah editing, foto atau video yang kita ambil biasanya masih perlu sedikit sentuhan untuk memberi efek sesuai dengan yang kita inginkan, untuk itu kamu bisa terlebih dahulu mempelajari skill editing.
Tampilan konten yang berkualitas tidak dapat dilepaskan dari kemampuan editing yang kamu miliki, jangan membuat foto dan video seadanya karena bisa membuat konten yang kamu punya kurang menarik minat.
Visual yang baik membuat penonton nyaman dalam menikmati setiap konten yang kamu bagikan, sehingga dapat mendorong mereka terus ingin melihat kontenmu selanjutnya, untuk itu teruslah asah kemampuan editing yang kamu miliki agar setiap visual yang kamu bagikan bisa mengundang ribuan like dan share.
Algoritma
Setiap media sosial memiliki algoritmanya sendiri, misalnya TikTok, Instagram, YouTube, dan yang lainnya. Jika kamu membuat konten untuk masing-masing sosial media, kamu perlu kemampuan analisis untuk melihat bagaimana algoritmanya berjalan, dengan itu kamu bisa mendorong kontenmu viral dan ramai penonton, kamu juga bisa menjangkau viewers dari berbagai kalangan dan daerah.
Algoritma sangat berpengaruh pada ramai tidaknya konten yang kamu buat. Kamu bisa belajar mengikuti aturan algoritma yang dibuat pada sebuah platform media sosial dengan begitu lebih mudah membuat konten dan akunmu dikenal oleh orang banyak.
(Baca: Right Skill dan Skill Mindset Content Creator)
Promosi dan Marketing
Skill ini termasuk yang paling penting bagi kamu yang ingin membangun karir di dunia content creator. Dengan promosi yang tepat kamu bisa mengenalkan konten buatanmu kepada masyarakat, kamu bisa menggunakan bantuan jaringan teman-teman content creatormu.
Begitu juga dengan marketing, kamu perlu menyesuaikan antara target pasar yang hendak kamu tuju dengan muatan konten yang kamu buat.
Marketing yang baik membuat konten-kontenmu lebih mudah diterima orang banyak, untuk itu memastikan tata bahasa, visual, suara, dan tampilan telah sesuai dengan target yang hendak kamu jadikan ladang penghasilan adalah sesuatu yang krusial, kamu bisa melihat referensi dari konten orang lain yang juga memiliki muatan konten sama denganmu, tapi jangan sekali-kali menjiplak atau meniru karya orang lain, kamu bisa terkena stigma negative atau bahkan hukuman dan denda, karya-karyamu juga bisa dicap tidak orisinil.
Lakukan promosi dan marketing dengan cara-cara yang baik, hindari seuatu yang berbau negatif karena akan berpengaruh terhadap masa depan kontenmu. Kamu bisa mencoba cara-cara yang sensasional tapi tekankan lagi untuk tidak menggunakan cara negatif dan kontroversial, kamu mengundang lebih banyak pembenci dengan itu.
Profesi content creator memang sedang hype akhir-akhir ini, banyak yang memilih menjadi seorang content creator karena merasa peluangnya besar untuk mendatangkan uang dan memberikan dampak positif.
Berbagai cara dilakukan demi viral dan kontennya dilihat banyak orang dan tidak sedikit yang melakukan hal- hal buruk hanya demi menggaet penonton.
Sama halnya dengan pekerjaan pada umumnya, content creator juga memiliki kelebihan dan kekurangan. Jika berhasil sebagai seorang content creator kamu bisa menghasilkan uang dalam jumlah yang fantastis, apalagi jika konten-kontenmu mendapat like, dan jumlah viewers yang banyak, namun seorang content creator juga bisa gagal dan tidak berkembang sesuai dengan harapan. Untuk itu pastikan kamu telah siap secara mental sebelum benar-benar memutuskan menjadi content creator.
Mari Gass Jadi Content Creator!
Apabila kamu sedang mencari Mentor dan Komunitas Positif Content Creator yang bisa membantu meroketkan karier Content Creator kamu, silahkan bergabung di Effion Creator School “Where Content Creators Start and Grow!” yang bisa kamu pelajari detailnya di website : www.EffionCreatorSchool.com
Comments